GACKT Akan Mengisi Suara Karakter Game
Penyanyi rock Gackt akan mengisi suara karakter dalam game Square Enix terbaru untuk platform iOS “3594e – Romance of
the Three Kingdoms Hero’s Song."
Suaranya akan digunakan untuk karakter Lu Bu, prajurit kejam yang dikenal kehebatannya di medan perang.
Selain mengisi suara, Gackt juga akan mengisi theme song game ini dengan lagu barunya Akatsukizukuyo -Day Breakers-.
Pada tahun 2006 silam Gackt juga pernah bekerja sama dengan Square Enix dalam “Dirge of Cerebus: Final Fantasy VII” sebagai pengisi suara karakter “Genesis”, yang juga terdapat dalam “Crisis Core: Final Fantasy VII”.
Sumber: Arama Japan
Komentar